Lompat ke konten

UNDA University

Ratusan Mahasiswa Baru UNDA Ikuti Kegiatan PKKMB

SAMPIT, Dalam rangka memperkenalkan kampus ke mahasiswa baru, Pihak Universitas Darwan Ali secara resmi mengadakan Kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus Bagi Mahasiswa Baru Angkatan 2018/2019.

Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 31 Juli sampai 5 Agustus 2018 yang bertempat di Aula Auditorium UNDA.

Caption : Rektor Universitas Darwan Ali, Dr. Ali Kesuma (Baju Polos Putih) menyampaikan Materi PKKMB | Foto : BEM UNDA Sampit 

“Saya mengucapkan selamat atas keberhasilan adik-adik diterima menjadi Mahasiswa Universitas Darwan Ali angkatan tahun 2018,” Kata Rektor Kampus, Dr. Ali Kesuma, saat membuka kegiatan tersebut pada Selasa (31/07/2018). 

Selama mengikuti kegiatan pengenalan Kampus, para mahasiswa baru akan mendapatkan materi yang terdiri atas Pengenalan Kehidupan Kampus, Organisasi Kemahasiswaan, Unit Kegiatan Mahasiswa, Bimbingan Akademik, Bela Negara dan Wawasan Kebangsaan, Penggulangan Bahaya Narkoba, Penanggulangan Radikalisme dan Terorisme, serta Pengembangan Karakter. 

Dalam kesempatan tersebut, Rektor juga berpesan kepada para mahasiswa baru supaya menyelesaikan studi kuliah tepat waktu. 

Salah satu peserta PKKMB Mahasiswa Baru Siti Hajah Fatmawati merasa bersemangat menjalani PKKMB di hari pertama. 

“Ini beda sekali dengan kampus lain, materinya jelas dan paham dimengerti meski saya masih baru mengenal Kampus, dan Kakak Seniornya dididik dengan baik. Tidak dibentak-bentak dihukum semena-mena” ujarnya.