Lompat ke konten

UNDA
UNIVERSITY

Edu-Venture di UNDA: Navigasi Dunia Virtual Bareng Parent Teaching SMP IT Arafah!

Virtual becomes reality! Kemarin kita saksikan perpaduan seru antara teknologi metaverse dan semangat belajar dalam kegiatan Parent Teaching dari SMP IT Arafah di Universitas Darwan Ali!

Bersama Tim Prodi Sistem Informasi UNDA, para siswa dari SMP IT Arafah diajak untuk menjelajahi dunia virtual dalam educational tour yang tidak hanya mendidik, tetapi juga super asik. Ditemani oleh 2 dosen dari Prodi Sistem Informasi dan beberapa mahasiswa, para siswa tidak hanya merasakan sensasi berada di dalam dunia virtual, tetapi juga mendengarkan dan melihat presentasi hasil karya dari mahasiswa Prodi Sistem Informasi, seperti website wisata, borneo game traditional, dan buku cerita anak dalam metaverse!

Disamping itu, ada ice breaking seru yang menghangatkan suasana sehingga semua mata tertuju pada para peserta karena dalam belajar selalu ada ruang untuk tertawa bersama.

Tak hanya itu, kemarin juga ada souvenir istimewa untuk siswa-siswa aktif yang berhasil menjawab challenge dan pertanyaan seputar teknologi. Dan tidak hanya dari UNDA, SMP IT Arafah juga memberikan kenang-kenangan sebagai ucapan terima kasih mereka atas pengalaman berbagi yang luar biasa bersama Tim Prodi Sistem Informasi UNDA.

Terlihat bahwa para siswa sangat asyik dan menikmati kegiatan ini. Ketua Prodi Sistem Informasi pun berharap ada kegiatan selanjutnya dari petualangan seru ini, karena ternyata waktu kita belum cukup buat mengeksplor agenda-agenda keren yang ada.

Terima kasih SMP IT Arafah untuk semangatnya, terima kasih Tim Prodi Sistem Informasi yang selalu membuat belajar itu jadi menyenangkan. Let’s keep the edu-vibes going.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *